H-A-L-O Rencang-Rencang sekalian. Kami sangat bersuka cita menyambut tahun 2022 ini. Dan pada saat post ini dibuat adalah hari dimana kami masuk kantor setelah libur selama hampir satu minggu. Kami langsung disambut dengan tugas seperti melengkapi berkas klien yang kurang, membuat surat penawaran, menjawab pertanyaan kepo calon klien, memikirkan konten yang bermanfaat bagi pengusaha, dan tentu saja seperti pengusaha kebanyakan di luar sana, memikirkan bagaimana caranya melakukan level up usaha. Tapi tahukah kamu yang paling menyenangkan dari semua itu? Bahwa ternyata tahun 2022 ini adalah tahun kelima kami melayani Rencang-Rencang dengan sepenuh hati. Kami bukan hanya sekadar mengurus kebutuhan legalitas pengusaha, tapi kami juga berhutang budi kepada pesanan-pesanan legalitas yang masuk. Dari situ, kami dapat terus belajar dan meng-update pengetahuan kami akan legalitas usaha termasuk birokrasi dan administrasinya yang ribet bagi pengusaha (dan karena itu pula kami ada).
Jadi, apa aja yang terjadi dan apa yang kami lakukan dari awal hingga Tahun 2022 ini?
2018
Back to the past. Tahun 2018 ini merupakan tahun pertama didikannya Klinik Hukum Rewang Rencang. Di tahun itu, sebetulnya kami memiliki mimpi yang hingga saat ini belum terwujud. Oleh karena itu salah satu upaya kita yang sebenarnya tidak sengaja membawa rezeki saat itu adalah mengikuti event-event pitching Start-Up. Kami memang membranding diri kami sebagai Start-Up Hukum. Namun alih-alih mendapatkan kucuran dana dari investor atau memenangkan lomba, kami justru mendapatkan yang jauh lebih bermanfaat daripada sekedar materi: Relasi. Dari relasi itu, tak kami sangka justru merekalah yang menjadi klien-klien awal kami, para peserta pitching. Waktu itu, legalitas yang paling diminati adalah Merek.
2019
Setelah sempat vakum selama beberapa bulan, di akhir 2018 hingga awal 2019 kami akhirnya melakukan reaktivasi Klinik Hukum Rewang Rencang. Kami melakukan scale up dari Start Up dengan jenis modal Bootstrapping, menjadi usaha yang bergerak di bidang layanan jasa. Alih-alih menggunakan model bisnis Start-Up yang melakukan bakar-bakar uang demi traction dan value, kami berusaha menyeimbangkannya dengan orientasi keuntungan (profit oriented). Kami di titik ini (hingga saat ini) mencoba menarik perhatian klien dengan cara yang lain. Cara yang sebetulnya melelahkan dan jangka panjang, tapi menyenangkan untuk dilakukan terutama untuk menciptakan prospek kedepan. Yaitu membagikan pengetahuan kami seputar hukum dan legalitas kepada para pengusaha.
Dengan cara itu, kami melakukan double goals pertama untuk menciptakan kesadaran hukum pengusaha untuk melengkapi legalitasnya dan yang kedua sebagai ajang promosi layanan kami. Pada tahun ini, produk yang paling laris adalah Izin Prinsip (NIB, SIUP, TDP, API, Kepabeanan) karena memang saat itu sedang digencarkan oleh pemerintah. Selain itu, kami juga merambah ke izin lain seperti Visa yang pada saat itu memang ada rekanan kami yang memerlukannya. Bahkan hingga Angkasa Pura Solusi meminta kami untuk mengurus izin keamanan bandara. Benar-benar tahun scale up bagi kamu. W-O-W.
2020
Apa yang terjadi di tahun ini? Awal tahun ini sebetulnya merupakan tahun yang menggembirakan karena mulai banyak pengusaha yang meminta untuk dibuatkan badan usaha seperti PT, CV bahkan ada yang berkonsultasi seputar Yayasan. Kami juga merambah ke layanan lain yang lebih advance seperti membuatkan perjanjian arisan. Side project yang diluncurkan adalah Jurnal Hukum Lex Generalis. Namun sayang, di bulan Maret 2020 sepertinya merupakan kabar tidak menyenangkan bagi kami dan seluruh manusia sedunia karena hantaman Pandemi Covid-19. Walaupun memang mengalami penurunan yang hebat bahkan terjadi masalah internal, tapi kami patut bersyukur karena di tahun ini kami mempelajari banyak hal terutama untuk memasarkan layanan kami ke klien secara lebih efektif dengan orientasi klien (Client-Oriented). Terima kasih Rencang!
2021
Di tahun ini, kami mulai merasakan pemulihan perekonomian Indonesia. Ditandai dengan mulai banyaknya pesanan legalitas lagi seperti Merek, CV dan PT serta Izin Prinsip. Kami patut bersyukur karena hal tersebut menandakan semakin baiknya perekonomian Indonesia. Kemudian kami meyakini bahwa di luar sana, kesadaran hukum pengusaha untuk mengurus legalitasnya semakin meningkat. Terutama ketika mengingat kalau legalitas merupakan kunci sukses berwirausaha, bahkan bagi yang pintar juga memanfaatkannya untuk melakukan marketing ke segmentasi yang lebih luas. Oleh karena itu di tahun ini, perizinan yang paling diminati adalah perizinan advance seperti sertifikasi Halal, izin BPOM, PKRT, hingga SNI. Alhamdulillah, Puji Tuhan.
2022
Nah Rencang, kita sekarang sudah memasuki 2022, tahun kelima dari perjuangan kami melayani kebutuhan pengusaha seperti Rencang-Rencang sekalian. Apa nih kebutuhan hukum usaha Rencang-Rencang yang belum tercapai? Masukkan ke dalam Resolusi tahun baru 2022 ya: melengkapi kebutuhan legalitas usaha! Atau mungkin kamu ada kritik dan saran bagi layanan Klinik Hukum Rewang Rencang? Misalnya, mau legalitas apa sih yang akan dipromosikan setelah ini? Tulis di kolom komentar yaaa…
#TerbaikTercepatTerpercaya
#KlinikHukumTerpercaya
#SemuaAdaJalannya
Melayani segala pengurusan legalitas usaha seperti Pengurusan Izin Usaha, Sertifikasi Halal, BPOM, Pendaftaran Merek, Pendirian PT dan CV serta Pembuatan Perjanjian
#TerbaikTercepatTerpercaya
#KlinikHukumTerpercaya